Cara Mudah Mencegah dan Mengatasi Penyakit Asam Urat

        Penyakit asam urat adalah salah satu penyakit yang banyak diderita hampir semua kalangan baik pria maupun wanita. Dalam dunia medis, penyakit asam urat ini sering disebut penyakit gout arthritis. Penyakit asam urat banyak menyerang bagian persendian, terlebih pada sendi siku, lutut serta persendian pada ruas jari di tangan dan di kaki. Berikut ini akan dibahas mengenai cara mencegah serta bagaimana menangani penyakit asam urat ini. Mari kita simak bersama-sama:


1. Hindari makanan yang mengandung tinggi purin.
Sebelumnya mungkin banyak yang belum mengerrti apa itu artinya purin. Purin adalah hasil metabolisme dari protein, baik itu berasal dari protein hewani maupun protein nabati. Purin di dalam tubuh akan dibuang melalui ginjal bersama dengan dengan urine / air kencing. Jika didalam tubuh terdapat gangguan dalam sistem pembuangan purin, atau kadar purin di dalam tubuh terlalu banyak, maka purin dapat bersembunyi pada persendian tubuh. Hal inilah penyebab utama penyakit asam urat. Makanan dan minuman yang mengandung tinggi purin antara lain adalah kopi, daging kambing, bebek, telur. Sebenarnya ada 3 macam bahan makanan dan minuman yang dikategorikan berdasarkan tingginya kadar purin didalamnya, yaitu :
  • Makanan yang harus dihindari (Tinggi Purin) : Kopi, daging kambing, daging bebek, jerohan, melinjo.
  • Makanan yang sebaiknya dibatasi (Purin Sedang) : Yang termasuk dalam golongan ini antara lain adalah sayuran yang berwarna hijau seperti Kangkung, bayam, sawi, kacang panjang. Jika anda gemar mengkonsumsi sayuran ini, sebaiknya anda memasak bagian daunnya saja, jangan bagian batangnya. Kandungan purin tertinggi terdapat pada bagian batangnya.
  • Makanan yang bebas di makan (Purin rendah) : Makanan ini bebas dimakan, tidak perlu ada pembatasan yang berlebihan. Contoh makanan yang dimaksud adalah nasi, umbi-umbian seperti ketela, kentang, ubi jalar, buah seperti jeruk, pepaya, sayur wortel.
2. Kompres air hangat.
Jika anda sudah terkena penyakit asam urat, dan sedang merasakan nyeri sendi maka hal yang dapat anda lakukan adalah melakukan kompres dengan air hangat pada sendi yang sakit.

        Demikianlah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencegah dan mengatasi asam urat. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Cara Mudah Mencegah dan Mengatasi Penyakit Asam Urat"

Post a Comment