3 Jenis Sarapan Pagi Untuk Ibu Hamil

Ketika pada masa kehamilan, sudah sepantasnya anda untuk menjaga kesehatan. hal ini tentu saja harus dilakukan demi menjaga tumbuh kembang bayi yang ada didalam perut. Dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi, ibu hamil juga akan lebih sehat dan tidak mudah terserang penyakit. Ada berbagai macam makanan yang bisa dikonsumsi oleh ibu hamil untuk menjamin kesehatannya dan bayinya didalam kandungan. Nah, untuk itu disini saya akan membahas mengenai sarapan pagi untuk ibu hamil yang sehat dan dapat menjamin kesehatan bayi didalam perut.
  • Buah-buahan - Sudah bukan rahasia lagi jika buah-buahan merupakan sumber serat dan vitamin lengkap yang sangat baik bagi tubuh. Bagi ibu hamil, kandungan tersebut tentu saja sangat penting untuk menjamin lancarnya tumbuh kembang janin didalam perut. Bagi anda yang sedang hamil, pastikan anda selalu mengkonsumsi buah buahan segar setiap pagi. Selain baik bagi tubuh karena kandungan vitaminnya, buah buahan juga banyak mengandung serat yang mencegah terjadinya susah buang air besar bagi ibu hamil.
  • Sayuran hijau - Sayuran hijau merupakan jenis makanan yang kaya akan kandungan vitamin A, B, C dan antioksidan tinggi. Selain kandungan tersebut, asih banyak lagi kandungan sayuran hijau yang sangat baik bagi kesehatan tubuh. Bagi ibu hamil yang ingin menjaga kehamilan dan kesehatannya, sebaiknya banyak mengkonsumsi makanan yang dilengkapi sayuran hijau. Jangan lupa untuk mencuci bersih sayuran sebelum memasaknya. Hal ini untuk membuang kotoran yang masih menempel serta membuang bahan kimia yang mungkin masih menempel didaun. Setelah mencucinya dengan bersih, anda tak perlu khawatir akan kandungan-kandungan berbahayanya. Jadi anda tetap akan mendapatkan manfaat dari sayur mayur tersebut.
  • Susu dan roti - Susu banyak mengandung kalsium yang sangat baik untuk perkembangan bayi didalam kandungan. Roti juga banyak mengandung protein yang sangat baik bagi kesehatan. susu dan roti merupakan perpaduan sarapan pagi untuk ibu hamil yang sangat berguna bagi kesehatan ibu nantinya. Jadi, sebaiknya anda mengkonsumsi makanan ini jika ingin memperoleh manfaat yang maksimal.
Demikian ulasan tentang sarapan pagi untuk ibu hamil. semoga bermanfaat!


Sumber : Kuncidunia.com

0 Response to "3 Jenis Sarapan Pagi Untuk Ibu Hamil"

Post a Comment